gunalam

Jumat, 14 November 2014

Mikiiirrr...!


katanya makan ketika lapar berhenti sebelum kenyang,
tapi kalau nasi tidak dihabisin, katanya butir nasi akan menangis.

katanya makan ketika lapar berhenti sebelum kenyang,
tapi makan tidak habis, dijengkeli katanya tidak menghargai jerih payah yang masak.

katanya makan ketika lapar berhenti sebelum kenyang,
tapi makan tidak habis, dibilang sayang karena harganya mahal.

katanya makan ketika lapar berhenti sebelum kenyang,
tapi makan tidak habis, diceramahi jangan sia-siakan makanan.

katanya makan ketika lapar berhenti sebelum kenyang,
tapi makan tidak habis, dikatakan kurang bersyukur, ingat diluar sana banyak yang masih kelaparan!

katanya makan ketika lapar berhenti sebelum kenyang,
tapi makan tidak habis, dikhotbahi mubazir

katanya makan ketika lapar berhenti sebelum kenyang,
tapi makan tidak habis, dicap pemboros.. temannya syetan!


Tidak ada komentar:

Posting Komentar